Nikmatnya Berbagi Hasil Nge-blog

Akhirnya si empunya Dengar Blogku, koass Eppink tiba dengan selamat di Makassar. Agak lama beliau mengasingkan diri di Semarang, tempat si buah hatinya, Iman, sedang bertumbuh. Memendam kangen pada Iman, kata Epping, rasanya seperti blogger yang nggak pernah online selama berbulan-bulan.
Mumpung masih ada waktu, kemarin malam kami nongkrong-nongkrong lagi di AeroNet. Sekalian menemani Bung Jev mencairkan earning cash pertamanya dari aktivitas ngeblog. Besarnya lumayan, bisa buat makan dan traktir teman-teman, termasuk kami berdua. Ada yang mau bergabung?

Aktivitas ngeblog saat ini memang sarat dengan banyak kesempatan. Di dunia blog dan internet secara umum, mau mencari apa saja, mau menjadi apa saja dengan cara bagaimana pun bisa terjadi. Termasuk mencari penghasilan lewat internet.
Sebenarnya informasi ini bukan lagi sesuatu yang baru. Sudah sangat banyak kawan-kawan yang posting tentang bagaimana cara mendapatkan $$ dari internet, khususnya dari aktivitas ngeblog.
Tapi saya pikir tidak ada salahnya menjelaskan kembali beberapa pilihan tersebut :
1. Google Adsense
Bergabung dengan program Goolge Adsense, baik sebagai Publisher atau Advertiser cukup mudah. Khusus menjadi publisher, seseorang minimal harus punya website atau blog yang kontennya sebagian besar berbahasa inggris dan bahasa asing lainnya. Catatan : Bahasa Indonesia sebenarnya belum diterima secara resmi
2. AdBrite Marketplace
Program AdBrite Marketplace terbilang sangat sederhana dan tidak rentan dengan banned atau penghapusan account seperti yang dilakukan oleh Google Adsense selama ini. Anda mendaftarkan blog atau website dan memberikan deskripsi singkat tentang blog/website tersebut, dan selanjutnya tinggal menunggu tampilnya iklan di blog Anda.
Sebenarnya ada juga untuk versi adult/konten dewasa dari Program AdBrite Marketplace, yakni BlacklabelAds.com
3. Text Link Ads
Program ini bukan misteri lagi sekarang. Sudah sangat banyak orang yang mendapatkan ratusan bahkan hingga ribuan dollar per bulan dari penjualan link-linknya. Bergabung dengan Text Link Ads sangat mudah, hanya bog atau website Anda harus ber-Page Rank 4 atau lebih. Sebagai informasi, blog milik koass Epping sudah terdaftar di TLA dan link-nya sudah ada yang beli. Selamat ya, Pak! p:)
4. ExoClick
Exoclick menawarkan program advertising yang Pay Per Click saja, artinya kita dibayar berdasarkan jumlah klik saja, tidak termasuk impressi atau perhitungan lainnya. Saya sendiri sudah mendapatkan cek dari ExoClick.com sebesar $$ 104 USD bulan lalu. Mau mendaftar? Klik saja di sini.
5. Obeus.com
Obeus menawarkan program advertising yang juga mudah kita ikuti dan sangat fleksibel. Hanya saja bayarannya kecil-kecil dan kita mesti memiliki account di E-Gold. Mendaftar Obeus bisa Anda lakukan di dengan mengklik link ini.
6. Program Affiliasi
Banyak website besar dengan beragam konten menawarkan program affiliasi kepada kita para blogger atau website owner. Hampir semua aplikasi yang harus diisi mensyaratkan adanya hits yang memadai dari bog atau website kita, jadi sebelum mendaftar, perbaiki dulu kualitas blog atau website kita. Sebagian besar Program Affiliasi tersebut dapat Anda lihat di sini.

Demikian beberapa pilihan cara untuk mendulang $$ dengan blog yang kita miliki. Sudah saatnya ngeblog dan dapat duit, karena ngeblog juga ngeluarkan duit. p:)

0 komentar:

Visit the Site
MARVEL and SPIDER-MAN: TM & 2007 Marvel Characters, Inc. Motion Picture © 2007 Columbia Pictures Industries, Inc. All Rights Reserved. 2007 Sony Pictures Digital Inc. All rights reserved. blogger template by blog forum